MOBULE EduTab Classroom

Software Sistem Manajemen Kelas (Learning Management System)

Harga : Hubungi Kami

Deskripsi Produk

alat peraga pendidikan berbasis stem

 


 

Mobule EduTab Classroom adalah sebuah software sistem manajemen kelas (learning management system), sebagai salah satu komponen pendukung dalam proses belajar mengajar secara digital interaktif (baca juga : Media Pembelajaran Berbasis Digital Interaktif).

Software ini dirancang dengan arsitektur sistem tunggal  (standalone) , sebagai salah satu model yang paling sederhana dan murah dari sisi biaya, karena hanya tergantung pada satu server saja, sehingga pengguna tidak kesulitan untuk mencari / menempatkan file-file, dan sumber daya lainnya untuk pemakaian bersama (sharing).

Dilengkapi dengan kemampuan konektivitas nirkabel (wireless), dan kekuatan tablet yang praktis dalam hal penggunaan dan hemat sumber daya listrik, untuk membentuk sebuah lingkungan proses belajar-mengajar di era digital seperti sekarang dan ke depannya ini. Guru dapat membuat konten materi belajar yang kaya media untuk memberikan suatu pengalaman yang menakjubkan bagi para siswa dalam kegiatan belajar-mengajar. Kegiatan kelas mulai dari mendata kehadiran siswa (attendance), penyampaian konsep-konsep, ujian, hingga laporan akhir (report), semuanya dilaksanakan dalam sebuah gawai (gadget).

 

Fitur Utama

Konektivitas

Mobule EduTab Classroom memungkinkan guru dan murid terhubung dengan satu kali sentuhan. Transfer konten (file sharing) yang mudah dan cepat, dan komunikasi instan (instant messenger) antara guru dengan seluruh siswa, maupun siswa individu.

Kolaborasi

Mobule EduTab Classroom memperkuat kemampuan siswa untuk berkolaborasi dalam suatu kelompok belajar untuk membahas suatu konten materi belajar. Menciptakan sebuah lingkungan yang aktif, semua anggota terlibat, dan proses belajar berkonsep eksplorasi (penemuan).

Lingkungan Digital

Mobule EduTab Classroom memungkinkan guru untuk membuat konten digital yang kaya akan media. Hal ini menjadikannya sebuah tantangan tersendiri bagi guru agar mampu membuat siswa termotivasi dan tertarik untuk mengikuti kelasnya.

 

Fitur Lainnya

  • Pembelajaran menggunakan tablet
  • Akses secara online maupun offline
  • Pembelajaran secara mandiri (personalized learning)
  • one-to-one teaching
  • Pengalaman model belajar yang revolusioner
  • Interaktif
  • Pemberian tugas dan ujian (assessments)
  • Konten yang kaya multimedia
  • Laporan (one touch report)

 

alat peraga pendidikan berbasis stem

 

Prinsip Kerja

Mobule Edutab Classroom dirancang untuk bekerja menggunakan Tablet Android, versi 4.0 ke atas.

Seluruh sistem bekerja secara otomatis mulai dari pendataan siswa (attendance) hingga laporan akhir (report).

Server Lokal memungkinkan data dapat disimpan (stored) dan diambil kembali (retrieved) ketika dibutuhkan.

Guru dan murid terhubung secara nirkabel dalam sebuah lingkungan Wi-Fi.

Auto-connection antara guru dan para murid di kelas langsung terhubung secara otomatis setelah seluruhnya login.

Guru dapat membuat konten materi belajar dengan cara menambahkan video, animasi, file teks atau konten digital lainnya.

Sistem mendukung format Epub, PDF, PPT.

Ujian (exams), penugasan (assignments), sistem polling, umpan balik dapat dilaksanakan dan hasil evaluasinya dapat langsung terlihat.

Laporan kehadiran siswa, laporan proses belajar-mengajar, laporan hasil ujian; seluruh mekanisme sistem manajemen di kelas berada di tangan guru.

Mobule EduTab Classroom merupakan sebuah inovasi dalam pengembangan media pembelajaran secara digital interaktif, dengan menggunakan kekuatan dan kemudahan tablet dalam kegiatan belajar-mengajar, suatu metode yang lebih maju dibandingkan dengan metode konvensional. Metode ini membuat para siswa tetap fokus pada pelajaran.

Kami memberikan suatu solusi yang ekstensif dalam bentuk Konten Digital K-12 untuk Kurikulum CBSE (The Central Board for Secondary Education) yang telah digunakan di lebih dari 24 negara sejak Tahun 2016.


 

Spesifikasi Tablet

10” Android 4.4 Above Tablets
1 GB Ram (Minimum)
8 GB Storage Capacity (Minimum)
6000 MAH Battery (Minimum)
Wi-Fi Connectivity
Headphones / Camera (Optional)
Tablet Stand (Optional)

Spesifikasi Jaringan (Network)

Server

24 Port 10/100/1000 MBPS Switch – 1 No
300 MBPS Wi-fi Router – 1 No

Ruang Kelas
300 MBPS Wi-Fi Router – 1 Per Classroom
(Fixed UTP Cable Line from Server to Each
Classroom is Required)

Server Lokal
Processor – i5
Ram – 8 GB (minimum)
Operating System – Linux
HDD Capacity – 500 GB

 

Explore. Experience. Evaluate.

 

Mobule EduTab bekerja sama dengan Samsung Enterprise Alliance Program

 

Detail Produk

MerkMOBULE
TipeEduTab Classroom
Negara AsalIndia
<< Kembali ke Produk